Tutorial Memainkan Blind Hughie Domino



Permainan kartu Masterdomino88 memang cukup banyak variannya. Hanya saja di kalangan masyarakat sekitar hanya mengenal Domino klasik dan juga domino QQ. Sebenarnya ada cukup banyak permainan domino yang cukup menarik dan juga menyenangkan jika dimainkan bersama rekan-rekan. Mulai dari Chicken Foot hingga Mexican Train yang menyajikan peraturan berbeda. Salah satu permainan Domino yang bisa kamu mainkan adalah Blind Hughie.

Peraturan
Peraturan dari Blind Hughie ini tidak berbeda jauh dengan permainan domino klasik dan juga Block Dominoes. Bahkan permainan ini lebih mirip dengan Block Dominoes. Pemain harus menghabiskan kartu domino atau memiliki nilai lebih rendah untuk memenangkan permainan. Penentuan pemenang setelah beberapa putaran ditentukan dengan nilai terendah.


Permainan
Blind Hughie ini bisa dimainkan 2 hingga 4 orang. Sebelum kartu dibagikan, para pemain harus mengambil 1 kartu. Pemain yang mendapatkan kartu tertinggi akan memulai permainan terlebih dahulu. Setelah itu kartu diacak dan mulai dibagikan kepada para pemain.

Untuk permainan dengan 2 pemain, maka masing-masing pemain akan mendapatkan 14 kartu. Sementara jika 3 pemain, maka setiap pemain akan mendapatkan 9 kartu. Sedangkan untuk 4 pemain, akan mendapatkan masing-masing 7 kartu.

Pemain yang mendapatkan giliran pertama kali langsung menurunkan kartu. Tidak perlu menurunkan kartu balak jika tidak punya. Disarankan kartu dengan nilai tertinggi. Pasalnya perhitungan pemenang nantinya akan berdasarkan nilai terendah.


Alur permainan akan bergerak sesuai dengan arah jarum jam. Setelah itu giliran pemain berikutnya menurunkan kartu. Jika kartu yang dikeluarkan bukan kartu balak, maka kartu tersebut hanya memiliki alur di 2 sisi saja. Sementara jika kartu balak di turunkan, maka ke -4 sisi bisa diisi dengan alur baru.

Jika pemain berikutnya tidak memiliki kartu, maka harus pass atau tidak bisa melanjutkan perjalanan. Dan gilirannya akan dialihkan ke pemain berikutnya. Di permainan ini tidak ada kartu di Board sehingga pemain tidak bisa mengambil kartu jika tidak memiliki kartu yang diinginkan.

Penentuan pemenang
Permainan akan berhenti jika ada pemain yang sudah habis kartunya terlebih dahulu atau tidak bisa dilanjutkan lagi. Setelah itu penentuan pemenang berdasarkan kartu terendah yang dimiliki oleh masing-masing pemain.

No comments

Powered by Blogger.